Selasa, 20 Desember 2016

Perintah Dasar Linux

Rabu, 21 Desember 2016

BLC Telkom Klaten : Hari Ketiga

Perintah Dasar Linux

Latar Belakang

Dengan adanya perintah dasar linux, kita dapat mengetahui bagaimana cara kita untuk mengoperasikan linux dengan baik dan benar.

Maksud dan Tujuan

Untuk mengetahui bagaimana mengoperasikan linux dengan baik dan benar

Perintah - perintah dasar Linux
  • Sudo su, digunakan untuk lgin sebagai root/pengguna tertinggi.
Sintaks   : sudo su
  • &, digunakan untuk untuk menjalankan perintah belakang.
 Contoh : wget https://putrianadian.blogspot.co.id/& 
Perintah & dipakai di belakang perintah lain untuk menjalankannya di
background . Jalan di background maksudnya adalah kita membiarkan sistem untuk menjalankan perintah sendiri tanpa partisipasi kita dan membebaskan shell/command prompt agar bisa dipergunakana menjaankan perintah yang lain.
  • pwd, digunakan untuk memperihatkan direktori mana sekarang berada
Sintaks  : pwd 
  • ls, digunakan untuk melihat isi direktori
Sintaks : ls
  • mkdir (make direktori), digunakan untuk membuat folder baru
Sintaks : mkdir nama_folder
Contoh  : mkdir foto
  • rmdir, digunakan untuk menghapus folder
Sintaks : rmdir nama folder
Contoh : rmdir foto
  • touch, digunakan untuk membuat file baru
Sintaks : touch nama_file
Contoh : touch dian
  • rm, digunakan untuk menghapus file
Sintaks : rm nama_file
Contoh : touch dian.txt
  •  more, digunakan untuk menampilan isi file
 Sintaks : more nama_file
  • echo, digunakan untuk menulis kata atau kalimat di sebuah file
  Sintaks : echo "isi" nama_file
  • adduser, digunakan untuk menambahkan user biasanya perintah ini hanya dilakukan oleh root untuk menmbah user atau account baru . Setelah itu di lanjutkan dengan perintah passwd, yaitu perintah untuk membuat password untuk user tersebut, Contoh :
       # adduser dian
       # passwd dian
  • cat, digunakn untuk menampilkan isi dari sebuah file di layar 
Contoh : $ cat /nama/suatu/file
  • cp, digunakan untuk menyalin sebuah file. Misalnya menyalin file 1 menjadi file 2
Contoh : $cp <file1> <file2>
  • addgroup, digunakan untuk menambahkan group
Sintaks : addgroup nama_group
  • lshw, digunakan untuk melihat hardware atau perangkat keras komputer
Sintaks : lshw
  • clear, digunakan untuk membersihkan layar
Sintaks : clear
  • halt, digunakan untuk mematikan computer(harus sebagai root)
Sintaks : halt
  • reboot, digunakan untuk merestart computer(harus sebagai root)
Sintaks : reboot
  • exit, dignakan untuk keluar dari terminal
Sintaks : exit
  • if config, digunakan untuk melihat konfigurasi ethernet/kartu jaringan.
Sintaks : ifconfig 
  • apt-get, digunakan untuk memperoleh paket/software dari repository ubuntu secara online.
Sintaks :  apt-get nama_paket
  • tall, digunakan Menampilkan 10 baris terakhir dari suatu file. Default baris yang ditampilkan adalah 10 tapi Anda bisa menentukan sendiri berapa baris yang ingin ditampilkan:
Sintaks : $ tail <jumlah baris> <file>
  • talk,
    Untuk mengadakan percakapan melalui terminal. Input dari terminal Anda akan disalin di terminal user lain, begitu sebaliknya.
  • tar, Menyimpan dan mengekstrak file dari media seperti tape drive atau hard disk. File arsip tersebut sering disebut sebagai file tar.
Sintaks : $ tar <aksi> <option> <file atau direktori>

Perintah di atas digunakan untuk memasukkan semua isi direktori, lalu dikompres dengan format tar lalu di zip dengan gzip, sehingga menghasilkan sebuah file bernama namaFile.tar.gz
  •  umount, untuk meng-unmount filesystem dari mount-pointnya. Setelah perintah ini dijalankan direktori yang menjadi mount-point tidak lagi bisa digunakan.
Sintaks : # umount <filesystem>
  • unalias, Kebalikan dari perintah alias, perintah ini akan membatalkan sebuah alias. Jadi untuk membatalkan alias dir seperti telah dicontohkan diatas,
Sintaks : $ unalias dir
  • unzip, Digunakan untuk mengekstrak atau menguraikan file yang dikompres dengan zip.
sintaks : $ unzip <namafile>
  • wall, mengirimkan dan memberitahu tentang isi pesan dan menampilkannya di terminal tiap user yang sedang login. Perintah ini berguna bagi superuser atau root untuk memberikan peringatan ke seluruh user, misalnya pemberitahuan bahwa server sesaat lagi akan dimatikan
Contoh : # wall Dear, everyone..... Maaf Lagi Problem, server akan saya matikan 20 menit lagi.
  •   xhost +,digunakan untuk memberi akses atau menghapus akses(xhost -) host atau user ke sebuah server X. 
  • xset, untuk mengeset beberapa option di X Window seperti bunyi bel, kecepatan mouse, font, parameter screen saver dan sebagainya. Misalnya bunyi bel dan kecepatan mouse dapat Anda set menggunakan perintah ini :
$ xset b <volume> <frekuensi> <durasi dalam milidetik>
$ xset m <akselerasi> <threshold>

  •  zip, perintah ini akan membuat dan menambahkan file ke dalam file arsip zip. Lihat juga perintah gzip dan unzip.


Sekian dan Terimakasih 
Semoga bermanfaat  
Referensi :

0 komentar:

Posting Komentar